Belajar Sambil Mencintai Sejarah, Museum Situs Kota Cina Medan-Marelan.






Karena seringnya browsing dan penasaran oleh tempat  wisata satu ini saya melakukan perjalanan mengunjungi situs kota cina yang terdapat di Siombak, kec. Paya pasir, Medan-Marelan. Bertepatan saya tinggal di marelan kita hanya  melakukan perjalanan ringan dan dicampur rasa penasaran oleh tempat ini.
Kalo dari kota medan mungkin kita hanya menghabiskan waktu 45menit- 1jam.  Dimulai dari jalan besar medan-marelan nnti setelah lewat simpang pasar 5 marelan kamu terus aja nnti  ada tekongan sebelah kanan kamu belok ke kiri itu adalah jalan menuju pintu masuk ke museum situs kota cina dan masuk kedalam tidak jauh jika kamu kurang paham bisa tanya warga atau langsung google maps.

untuk tiket masuk bervariasi harganya sesuai usia dan jam buka museum dari jam 9 pagi - jam 5 sore.


Dari segi bangunan,  bangunan ini memanjang berwarna hitam dan di bagian atas berbentuk seperti kerucut dan pintu masuk terdapat 2 buah


di dalam bangunan terdapat 5 ruangan yang bisa kamu nikmati.

di bagian ruangan pertama kamu akan langsung nampak 3 batu penanda/pilar yang digunakan oleh bangsa cina pada masa dulu, dan di sebelah kiri ada rempah-rempah yang dulu digunakan oleh bangsa cina pada saat menetap di daerah ini











di ruangan kedua kamu bisa melihat 2 buah batu poros dan batu-batu lainnya






di ruangan ketiga kamu bisa melihat sebuah patung buddha dan batu-batu prasasti lainnya, disini sangat  lengkap sejarahnya dan bagi kamu yang memiliki hobbi seorang peneliti  arkeologi kamu wajib kesini.








di ruangan ke 4 kamu bisa melihat batu nisan bangsa cina kuno dan penemuan-penemuan bangsa cina










Di ruangan kelima kamu juga bisa melihat pernak-pernik aksesoris bangsa cina, guci-guci dan bermacam uang kuno yang di pakai bangsa cina.








Untuk bagian belakang bangunan ada beberapa meter dijadikan tempat hewan semacam peliharaan ada kura-kura dll.





Ya cukup kagum dengan museum situs kota cina ini betapa lengkapnya peninggalan bangsa cina yang dulu pernah tinggal di siombak ini, mudah-mudahan akan selalu mendapatkan perhatian pemerintah dan selalu terjaga agar bisa dinikmati semua kalangan masyarakat sumatera utara.

1 comments:

Semoga penemuan ini tidak di rusak oleh org2 yg jahil